Jalan Utama Desa Munca Terputus, Damiri: Kami Berharap Segera di Perbaiki Oleh Dinas Terkait

0

Skalapost – Pasca Hujan Deras yang mengguyur Kabupaten pesawaran, Jum’at dini hari, banyak sekali bencana yang terjadi, seperti banjir dan longsor. Minggu, (14/06/20).

Salah satu daerah yang terkena dampak longsor akibat dares nya hujan yang mengakibatkan Akses menuju desa munca kecamatan teluk pandan kabupaten pesawaran terputus.

Masyarakat Desa Munca Bergotong Royong Perbaiki Jalan Longsor

Hujan deras yang mengguyur kabupaten pesawaran terkhusus di desa munca pada hari jum’at malam, hingga sabtu pagi sekitar pukul 03.00 wib menyebabkan jalan kabupaten yang ada di desa munca terputus, dan menyebabkan semua aktifitas yang ada di desa munca terhenti. Jalan yang biasa digunakan oleh masyarakat untuk perekonomian di desa munca sementara terhenti, ada beberapa masyarakat yang memaksa melewati jalan tersebut namun cukup beresiko.

Masyarakat desa munca sangat mengharapkan bantuan dan penanganan secepatnya bencana ini dari pemerinta pesawaran. Agar aktivitas desa munca segera hidup kembali.

“Kami sudah memasang papan informasi/plang himbauan agar hati-hati untuk masyarakat, saat ini masih bisa melalui namun perlu hati-hati, untuk proses perbaikan kita dari desa munca sudah melaporkan secara tertulis kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kabupaten pesawaran, melalui kecamatan teluk pandan.” Ucap Damiri selaku sekretaris desa munca.

Lanjut Damiri, masyarakat desa munca berharap bencana ini bisa ceapt di selesaikan oleh pemerintah setempat, agar masyarakat bisa beraktivitas kembali,

“harapan kami bisa langsung di proses oleh dinas terkait, alhamdulillah tadi juga pak camat teluk pandan, BPBD dan dinas PU Bina Marga sudah tinjau lokasi, ya semoga cepat di proses”. pungkas Damiri sebagai mewakili desa munca.

Besar harapan masyarakat desa munca kecamatan teluk pandan kabupaten pesawaran untuk segera di perbaiki oleh pemerintah kabupaten pesawaran terkhusus oleh dinas terkait. (*).

Facebook Comments
BACA JUGA:  Jalan Senilai Rp5,5 Miliar Dibangun Marriot Lampung, Resmi Diserahkan ke Pemda