Banjir Rendam Ratusan Rumah Di Tamora,Muspika Tanjung Morawa Evakuasi Korban Banjir

0

Skalapost (SK).
Deliserdang – Curah hujan yang cukup tinggi yang terjadi beberapa hari terakhir,menyebabkan sungai Batang kuis meluap,akibatnya ratusan rumah terendam banjir di Dusun XII Gang Rotan Desa Bangun Sari Baru Kec Tanjung Morawa Deli Serdang Sumatera Utara ,(06/12)

Dari pantauan wartawan di lokasi banjir,di perumahan taman sari Tanjung Morawa yang di huni ratusan kepala keluarga ini hampir keseluruhan dari kediaman mereka di genangi air,terlihat ketinggian air mencapai satu meter setengah dan yang terdalam berada di blok D mencapai kisaran tiga meter.

 

Akibat nya,sebahagian warga terkurung di dalam rumahnya masing masing dan tidak bisa berbuat apa apa karena di sekeliling rumah mereka semua digenangi banjir,mereka hanya menunggu bantuan dari pemerintah setempat guna mengevakuasi mereka.

 

Muspika Tanjung Morawa yang mendengar informasi,langsung turun ke lokasi serta membawa peralatan perahu karet,dengan sigap satu persatu korban banjir yang terkurung di dalam rumahnya di evakuasi ketempat yang lebih aman.

 

Camat Tanjung Morawa,Marianto Irawadi S.sos yang berada di lokasi mengatakan,Alhamdulillah untuk semua korban yang terkurung di rumahnya di akibatkan banjir yang terjadi sudah di evakuasi oleh Team SAR Deli Serdang dan Pramuka Kwartir Tanjung Morawa ,ke tempat yang lebih aman.

Kini muspika tanjung morawa sudah menyediakan tenda pengungsian untuk semua korban banjir,selain itu pihak kami juga sudah membangun dapur umum guna membutuhi makanan dari pengungsi korban banjir yang berada di perumahan Taman Sari Desa Bangun Sari Baru Tanjung Morawa ini.

Marianto Irawadi S.sos Camat Tanjung Morawa juga menghimbau,agar masyarakat untuk tetap waspada,karena curah hujan mungkin masi bisa terjadi,ia berharap agar pengungsi jangan dulu kembali ke rumah masing masing hingga banjir ini sudah di anggap aman,jelasnya.(JS)

Facebook Comments
BACA JUGA:  Sunlake City Recidence Dan Water Land Tamora Hadir Di Tanjung Morawa