Skalapost – Gubernur Lampung Arinal Djunaidi pimpin upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78, di Lapangan Korpri, Kompleks Kantor Gubernur, Bandar Lampung, Kamis (17/8/2023).
Tema HUT RI ke-78 Terus Melaju untuk Indonesia Maju, ujar Gubernur Arinal, mencerminkan semangat juang dan tekad tak kenal lelah untuk mengangkat nama Indonesia ke panggung dunia. Kita diajak untuk melihat ke depan, merencanakan masa depan yang lebih baik, dan terus berusaha keras untuk mencapainya.
“Atas nama Pemerintah Provinsi Lampung, saya mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, ucap Gubernur Arinal. Upacara ini bukan hanya sebuah perayaan, tetapi juga sebuah penghormatan kepada para pahlawan yang telah mengorbankan segalanya demi kemerdekaan bangsa ini. Semoga semangat juang dalam diri kita terus membara,” ujarnya.
Gubernur Arinal menyampaikan hari ini rakyat Indonesia diajak untuk merenungkan momentum yang paling bersejarah bagi Indonesia. Terhitung 78 tahun sudah Indonesia merdeka setelah melewati perjuangan yang panjang dan tak kenal lelah.
“Kita bersyukur kepada Allah SWT yang telah meridhoi cita-cita bangsa kita menjadi bangsa yang merdeka, bangsa yang besar, bangsa yang bersatu di tengah keberagaman, Bhinneka Tunggal Ika,” kata Arinal Djunaidi.
Kemerdekaan diraih, ujar Arinal, bukan jatuh dari langit. Kemerdekaan dicapai juga bukan karena pemberian bangsa lain, tapi atas berkat rahmat Allah SWT, bersama ikhtiar perjuangan heroik para pendahulu dan jasa para pahlawan bangsa.
“Para pahlawan bangsa telah berkorban nyawa demi kemerdekaan Indonesia dan beberapa pejuang itu ada di Provinsi Lampung,” jelas Gubernur Arinal.
Semangat para pejuang ini harus menjadi acuan dan pacuan untuk terus berjuang memajukan Provinsi Lampung.Gubernur Arinal mengajak masyarakat Lampung saling menjaga dan saling membantu.
“Saya menyadari ke depan masih banyak pekerjaan rumah yang menanti uluran tangan dan peran aktif kita bersama guna mewujudkan Lampung Berjaya yang kita citacitakan. Tak lupa, saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh Anggota Forkopimda, Bupati/Walikota, Para Pimpinan Partai Politik, Para Wakil Rakyat, Perguruan Tinggi, aparat TNI dan Polri, para ASN, Pelaku Industri dan UMKM, kepada tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh agama, awak media, Tenaga Kesehatan, Relawan Medis, Para Guru serta seluruh masyarakat Lampung yang turut berpartisipasi membangun Lampung di berbagai bidang,” ungkap Arinal Djunaidi.
“Semoga peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-78, dijadikan sebagai titik awal bagi kita semua dalam meningkatkan kinerja, guna melanjutkan cita-cita perjuangan para pahlawan kita yang telah gugur. Dari Lampung untuk Indonesia, demi terwujudnya Indonesia Tangguh, Indonesia Maju –Lampung Berjaya,” tutupnya. (Adpim)