Cegah Peredaran Narkoba, Novotel Lampung Adakan Tes Urin

0

Skalapost.com – Dalam rangka melakukan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, dan Peredaran Gelap Narkotika, Novotel Lampung menggelar tes urin seluruh karyawan. Rabu (19/2/2020) malam.

Bicara Narkotika, adalah berbicara soal problematika yang sangat memprihatinkan di Indonesia. Bagaimana tidak, saat ini keadaan di tanah air peredaran Narkotika sangat luar biasa, bisa kita lihat hampir setiap hari pasti ada pemberitaan tentang Narkoba. Atas dasar itulah Novotel Lampung mendukung penuh Pemerintah, BNN, dan Kepolisian menabuh genderang perang terhadap kejahatan, peredaran gelap dan penyalahgunaan Narkotika, karena saat ini dengan terus meningkatnya Narkoba yang masuk ke Indonesia diiringi meningkatnya jumlah korban. Hal itu diungkapkan langsung oleh CO Manager Entertainment Novotel Lampung Ronal ZP usai melakukan tes urin bersama seluruh karyawan.

Menurut Ronal ZP, kegitan seperti ini harus terus dilakukan agar internal management Novotel Lampung bisa benar-benar bersih dari peredaran Narkoba.

“Kegiatan ini kita lakukan tujuannya untuk mengontrol karyawan-karyawan disini, jika memang ada yang terbukti positif mengkonsumsi narkoba kita tidak segan-segan untuk memproses karyawan tersebut sesuai dengan aturan yang ada,” tegas Ronal ZP.

Ditempat yang sama, OPS Manager ENT Novotel Lampung Benny Rachman membahkan bahwa perlunya cara pencegahan dan penanggulangan dengan metode preemtif, prefentif, refresif dan rehabilitasi yang dilakukan oleh semua unsur seperti Pemerintah, aparat Kepolisan dan segenap elemen masyarakat lainnya guna menyelamatkan generasi penerus bangsa kedepan.

Sambung Benny, pihaknya jug menghibau kepada seluruh elemen lapisan masyarakat dan komponen bangsa agar turut serta membantu Pemerintah dan aparat penegak hukum mencegah maraknya peredaran narkoba yang saat ini sudah menjadi fenomena tersendiri di Indonesia.

“Begitupun seluruh karyawan Novotel Lampung harus mampu menjadi contoh yang baik bagi masyarakat khususnya pengunjung Center Stage dan Pavillon, terhindar dari ancaman Narkoba dan barang haram lainnya agar kita kedepan dapat menjadi penerus bangsa yang bersih, berkarakter dan memiliki pemikiran intelektual yang tinggi. Jangan sampai karyawan atau pengunjung malah terjerumus kedalam lubang gelap Narkoba,” Tutup Benny. (Red)

Facebook Comments
BACA JUGA:  Arinal Djunaidi Lakukan Rapat Koordinasi Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan Jelang Hari Raya Lebaran