Ada Apa Dengan Wisuda Dan Pelepasan Siswa/i Angkatan Ke-8 MIS Ar-rahman 2021/2022

0

Skalapost(sk)

Deli Serdang,acara digelar di wisma tanjung indah jalan Ahmad Dahlan desa tanjung Morawa A Kamis 16/6/22 sekira pukul 08.30 wib

Diawali dengan khatam Al – Qur’an oleh siswa/I kelas 6 acara dimulai, awal yang baik bila acara dibuka diperdengarkan lantunan ayat suci Al – Qur’an luar biasa lagi khataman dibawakan oleh siswa/I kelas 6 berjumlah 46 orang yang akan dilepas ( lulus ) tahun ajaran 2021/2022 diatas panggung yang disiapkan dihadapan pimpinan yayasan pendidikan Ar – Rahman Ustadz Hasanul Arifin S.Ag, juga turut hadir ketua pengawas madrasah kabupaten Deli Serdang ustadz M.Husin Harahap M.Pd.I, kepala desa Tanjung Morawa B Nazarianti dan dewan pengajar juga wali murid serta undangan khusu’ mendengarkan lantunan ayat hingga akhir doa yang di panjatkan sebagai penutup khataman Al – Qur’an

Tari persembahan disajikan sebagai mempertahankan budaya lokal sebab tanjung Morawa warga nya banyak suku Melayu bertujuan generasi kedepan tidak melupakan budaya, setinggi apapun jabatan budaya selalu di ingatkan, selama budaya tersebut tidak menyalahi syari’at

Lagu Indonesia raya dan mars mdta,mis,Mts, MA diperdengarkan dengan seluruh hadirin dipersilahkan berdiri agar dalam menyanyikan lagu Indonesia raya bisa dengan semangat jiwa patriot kebangsaan tetap bersemayam dan terpelihara dalam diri bangsa Indonesia yang cinta tanah airnya

Muhammad Alif Umam Dafa qori yang membacakan tilawah Al-Qur’an dengan luar biasa indah lantunan ayat suci Al-Qur’an yang diperdengarkan semoga membawa keberkahan baik yang membaca dan yang mendengar

Ketua panitia pelaksana ustadz Tomi Tomando mengucapkan ribuan terima kasih kepada semua unsur pendukung dari pengajar dan pimpinan yayasan juga murid yang bersama mensukseskan acara berjalan lancar

Siswa/I kelas 2 unjuk kebolehan dengan tampil percaya diri praktek shalat subuh luar biasa bacaan fasih dan gerakan yang pas 2 rakaat shalat subuh berjalan tanpa salah

BACA JUGA:  Sebanyak 536 putra putri kebanggan Daerah lulus seleksi penerimaan Bintara Polri Polda Sumut

Ketua pengawas madrasah kabupaten Deli Serdang M.Husin S.Ag M.Pd.I memberi acungan jempol buat mis Ar – Rahman telah menunjukkan hal luar biasa kls 2 SD sudah bisa tampil praktek shalat subuh tanpa salah dan bacaan yang fasih, kelas 6 sudah bisa tampil khatamkan Al – Qur’an lengkap dengan tahlil dan tahmid menutup dengan doa yang fasihah huruf dibaca luar biasa, baik itu yang menitipkan anaknya dan yang dititipi anak mis Ar – Rahman akan menjadi amal jariyah untuk kita , anak – anak yang di didik akan menjadi Sholeh – sholeha

Kepala desa Tanjung Morawa B kec Tanjung Morawa kab Deli Serdang Nazarianti mengucapkan selamat kepada seluruh siswa/I mis Ar – Rahman yang akan dilepas hari ini angkatan ke 8 tahun pelajaran 2021/ 2022 semoga mis Ar – Rahman lebih baik lagi kedepan, sebagai pemimpin pemerintahan desa akan selalu mendukung kegiatan positif yang ada didesa tanjung Morawa B

Lu cahaya prestasya & Annisa Nurul Huda prestasi luar biasa juara 1 dari kelas 1 s/d 6, tidak pernah absen selama 6 tahun, dan tahfidz terbaik 4 tahun berturut – turut

Kepala madrasah ibtidaiyah Swasta Ar – Rahman Hasanul Arifin S.Ag dalam kata sambutannya 3 stek holder pemerintah, orang tua dan guru, untuk memajukan pendidikan yang ada di lingkungan kita, orang tua juga harus perhatikan keadaan sekolah baik kehadiran anak, juga administrasi untuk menunjang kemajuan pendidikan, anak – anak bisa di didik menjadi apa saja, buktinya hari ini telah dibuktikan dengan keseriusan para guru mendidik anak – anak kini bisa menampilkan hal luar biasa, dari mulai khatam Al-Qur’an, qori tilawah Al-Qur’an, tiga bahasa ( Arab,Inggris dan Indonesia ) berdakwah, tarian tradisional sampai modern, shalat jenazah, shalat fardhu yang luar biasa baik dari bacaan dan gerakannya, drama klosal, tahfidz itu semua tidak mudah dan serta Merta simsalabim, tapi ini proses pembelajaran yang bukan sebentar, pesan dari kepala mis Ar – Rahman agar anak yang hari ini tamat sambungkan ketingkat berikutnya ke madrasah juga, kepada bapak/ibu hadirin agar bisa mendaptarkan putra/I nya ke mis Ar – Rahmah tahun ini

BACA JUGA:  Ada Apa PT Sri Pamela Medika Nusantara,Di Demo DPD KSPI AGN Sumut

Acara juga dimeriahkan oleh tampilan anak kls 1 sampai 5, asmaul Husna kls 3 dan 4, drama klosal Malin Kundang anak durhaka oleh siswa/I kls 1, tari India siswa/I kls 3, shalat jenazah oleh siswa kls 4, perkusi oleh siswa/I kls 5, shalat fardhu subuh oleh siswa/I kls 2, tahfidz oleh siswi kls 4, penutup acara wisuda anak kls 6 dan pembagian rapot hasil ujian semester kenaikan kls 1 – 5 tahun pelajaran 2021/ 2022 ( Syaf )

Facebook Comments